Alt/Text Gambar

28 Januari 2015

28 Januari 2015

Ahmad Heryawan Gemar Konsumsi Buah Lokal

Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan (Aher) mengimbau masyarakat agar mengonsumsi buah-buahan lokal. Hal itu diungkapkan Aher terkait berita buah apel asal Amerika yang diduga mengandung bakteri mematikan akhir Januari 2015 ini.

Aher mengatakan bahwa di Gedung Sate sudah tidak mengonsumsi buah impor sejak lama.

“Saya tidak mau makan kalau buah-buahan impor. Itu sudah saya terapkan sejak lama di Gedung Sate dan juga di dinas-dinas provinsi,” ujarnya kepada pewarta di Bandung, Rabu (28/1).

Adanya berita Apel Amerika, lanjut Aher, semakin menguatkan pihaknya untuk tetap mengonsumsi buah-buahan lokal karena dijamin lebih berkualitas dan sehat.

“Saya semakin yakin buah-buahan lokal lebih sehat dan berkualitas karena tidak mengandung zat berbahaya. Maka saya imbau juga masyarakat untuk mengonsumsi buah-buahan lokal. Kita tidak kekurangan sumber alam buah-buahan kok,” tegasnya.

Dengan mengonsumsi buah-buahan lokal, selain lebih sehat, juga membantu petani buah di Jawa Barat.

“Gak apa-apa kan meskipun sebagian harganya agak sedikit mahal dari buah impor, tapi dijamin kualitas dan kesehatannya, daripada buah impor yang murah tetapi kita tidak jamin kesehatannya?” pungkas Aher.

Keterangan Foto:

Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan saat berkunjung ke Pasar Maju Cianjur, Jumat (7/9/2012). Sumber: http://news.detik.com

0 komentar:

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Blogger Templates | ReDesign by PKS Kab.Semarang